Latest News
Selasa, 30 Desember 2025
Dilihat 0 kali

Tragedi Panti Werda, DPRD Sulut Minta Pemerintah Perhatikan Panti Sosial

 


FokuslineNews,DPRD Sulawesi Utara meminta pemerintah khususnya kementerian dan dinas terkait memberi perhatian terhadap panti sosial. 

Permintaan ini menyusul musibah kebakaran Panti Wreda Damai Manado pada Minggu 28 Desember 2025 malam.

Anggota Komisi II DPRD Sulawesi Utara, Jeane Laluyan mengatakan, otoritas terkait harus melakukan pengawasan rutin. 

Pengawasan untuk memastikan SOP (Standar Operasional Prosedur) Panti sosial benar-benar diterapkan. 

Ia memberi contoh, misal di panti jompo maupun panti lainnya, seharusnya ada tenaga pengamanan yang berjaga rutin.

Sementara, Wakil Ketua Komisi IV DPRD Sulut, Louis Schramm mengatakan, pihaknya telah meminta Dinas Sosial Provinsi Sulut untuk memberikan bantuan kepada pengelola maupun korban.  

  • Site Comments
  • Facebook Comments

0 comentários:

Posting Komentar

Item Reviewed: Tragedi Panti Werda, DPRD Sulut Minta Pemerintah Perhatikan Panti Sosial Rating: 5 Reviewed By: admin